Hankam

Hankam

DANDIM 0712/TEGAL, PEMBINAAN DAN PEMBERDAYAAN ORGANISASI MASYARAKAT DAERAH DALAM RANGKA PENGAWASAN DAN KEAMANAN JELANG PILKADA DAN PILGUB DI KAB.TEGAL

Tegal - Rabu 20 Desember 2017, bertempat di Hotel Permata In jl Ahmad Yani No 36 Kec Slawi Kab Tegal telah dilaksanakan kegiatan Pembinaan dan Pemberdayaan Organisasi Masyarakat Daerah oleh Dandim 0712/Tegal Letkol Kav Kristiyanto ,S.Sos dengan materi Perlibatan Elemen Masyarakat Dalam pengawasan keamanan menjalang Pemilihan kepala Daerah ( Pilkada ) dan Pemikihan Kepala Gubernur ( Pilgub ). Acara di selenggarakan oleh Kesbangpolinmas Kab Tegal dan dihadiri lk 100 Orang.

Kegiatan tersebut di hadiri oleh, Plt Kesbangpolinmas Kab Tegal Zaenal Arifin,Para peserta kegiatan sosialaisai dan fasilitasi ormas Kab Tegal, ‎Kasitrantib dan kasi pemerinthan Kec Slawi,Kec. Kedungbanteng Kec Pangkah dan Kec Jatinegara

Dalam laporannya Ketua Panitia Edi Purwolaksono SH,Mengatakan,”Mencermati adanya potensi kerawanan perlu meningkatkan kewaspadaan terhadap setiap adanya potensi ancaman dan gangguan keamanan dengan mencegah Dini dan deteksi dini, karena itu kesbangpolinmas Kabupaten Tegal mengadakan sosialisasi dan fasilitasi organisasi kemasyarakatan, sehingga diperoleh data atau informasi berbagai permasalahan di wilayah selanjutnya dicari solusi atau pemecahan bersama agar situasi tetap bersih terjaga di wilayah.”terangnya.

Maksud dan tujuan kegiatan ini adalah untuk memberikan informasi kepada wilayah mengenai Ipoleksosbudkam tujuannya yaitu teridentifikasinya berbagai permasalahan di wilayah desa yang kondusif rasa aman dan kenyamanan masyarakat di Kelurahan dan di desa.

Sementara itu, Plt  Kakesbangpolinmas Kab Tegal Zaenal Arifin menyampaikan,”bahwa Keberagaman ini memiliki dua sisi yang berbeda selain menjadi potensi kekayaan  keberagaman juga berpotensi menimbulkan konflik Mari kita mengelola perbedaan yang ada di Kabupaten Tegal secara bersama-sama menciptakan Kabupaten Tegal yang Smart.”ucapnya.

Mengelola perbedaan yang ada adalah berupaya saling mengenal apapun unsur elemen kita harus saling mengenal. kemudian setelah mengenal kita harus saling membahagiakan fungsi dan eksistensinya yang dilanjutkan, kita saling bekerjasama sehingga dapat berkontribusi bagi Kabupaten Tegal

Peran perangkat desa sebagai organisasi pemerintahan tingkat desa merupakan sarana yang paling efektif untuk mendeteksi terhadap penyebaran radikalisme dan aksi terorisme di masing-masing wilayah, untuk itu kita harus cermat terhadap perkembangan situasi dan mendukung terciptanya stabilitas keamanan wilayah.

Dengan adanya penerbitan Perpu Nomor 2 Tahun 2017 tentang perubahan atas undang-undang nomor 17 tahun 2013 tentang organisasi masyarakat juga menjadi letak strategis kita dalam membentengi Pancasila dan NKRI dari rongrongan paham dan keyakinan lain yang berkembang.

Ke depan kita akan menghadapi agenda kegiatan masyarakat yang luar biasa yaitu pemilihan gubernur dan pemilihan Bupati sehingga kita harus bersinergi dengan semua elemen masyarakat untuk menjaga Kabupaten Tegal yang aman dan kondusif.”Harapnya

Dandim 0712/Tegal Letkol kav Kristiyanto S Sos dengan materi Perlibatan Elemen Masyarakat Dalam pengawasan keamanan menjalang Pemilihan Kepala Daerah ( Pilkada ) dan Pemilihan Kepala Gubernur ( Pilgub ).

Situasi global penduduk dunia setiap tahun bertambah 1 Milyah dimana untuk tahun 2017 mencapai kurang lebih 8 M.

Peta dunia menunjukkan bahwa untuk konsumsi energi dunia pada tahun 2013 akan naik 41% Sehingga kebutuhan energi dunia akan naik,berkaitan denban hal tersebut konflik dunia 70%,   berlatar belakang sumber energi.

Potensi negara Indonesia adalah usia 18 sampai dengan 20 tahun yang merupakan usia yang sangat matang, serta memiliki potensi vegetasi sepanjang tahun serta kekayaan alam hayati dan non hayati,hal ini yang menjadikan negara luar ingin menguasai Indonesia.

Ancaman dan tantangan Bangsa Indonesia dihadapkan dengan situasi global yaitu Negara asing tidak ingin Indonesia menjadi negara maju melalui Proxy War yaitu perang di mana salah satu pihak menggunakan pihak ketiga atau kelompok lain yang dilakukan oleh state atau non state actor untuk berperang melalui berbagai aspek yang meliputi ipoleksosbud dan aspek lainnya

Sebagai elemen masyarakat Indonesia Apa yang harus kita lakukan ? jadilah masyarakat yang berkarakter dan berkepribadian sebagai bangsa Indonesia dimana bangsa Indonesia tidak lahir didasarkan atas persamaan kelahiran kesukuan asal-usul kedaerahan ras ataupun agama namun dilahirkan melalui Sumpah Pemuda  dan Proklamasi Kemerdekaan 17 Agustus 1945 yang disatukan oleh ideologi Pancasila

Yang tidak boleh kita lakukan sebagai pengawas dan pengamat Pilkada antara lain adalah Demo Masa,Black camping,Bentuk bentrokan antar pendukung,Menghalalkan segala cara untuk meraih kekuasaan dan ‎Membawa isu Sara

Dukung dan wujudkan generasi emas Indonesia 2045 melalui sebagai berikut,Jika negeri ini jangan sampai menjadi Kanca konflik antar agama dan kelompok,pegang Teguh Prinsip utama kepentingan negara dan bangsa diatas kepentingan pribadi atau golongan atau kelompok,jaga kebersamaan kerukunan dan pengertian,hilangkan kepicikan dan hedonism,‎ hargai hak orang lain Jika ingin dihargai melalui wujudkan Pilkada 2018 di wilayah kabupaten Tegal yang Aman damai dan berkualitas dan berfikirlah komprehensif dari pikiran sektoral

Meteri Tentang  Kebijakan Organisasi Masyarakat yang disampaikan oleh Khamami KasiTrantib sebagai berikut Pengertian Ormas adalah Organisasi Kemasyarakatan atau yang selanjutnya disebut Ormas adalah organisasi yang didirikan dan dibentuk oleh masyarakat secara sukarela berdasarkan kesamaan aspirasi, kehendak, kebutuhan, kepentingan, serta kegiatan, dan tujuan untuk berpastisipasi dalam pembangunan demi tercapainya tujuan Negara Kesatuan Republik Indonesia ( NKRI ) yang berdasarkan Pancasila.

Tujuan Organisasi Masyarakat antara lain Meningkatkan partisipasi dan keberdayaan masyarakat,Memberikan pelayanan kepada masyarakat,Menjaga nilai agama dan kepercayaan kepada Tuhan Yang Maha Esa,Melestarikan dan memelihara norma, nilai, moral, etika, dan budaya yang hidup dalam masyarakat,Melestarikan sumber daya alam dan lingkungan hidup,Mengembangkan Kesetiakawanan Sosial, gotong Royong, dan toleransi dalam kehidupan masyarakat Menjaga, memelihara, dan memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa Mewujudkan tujuan Negara

Adapaun fungsi Ormas sebagai berikut,Penyalur Kegiatan sesuai dengan kepentingan anggota dan / atau tujuan organisasi,Pembinaan dan Pengembangan anggota untuk mewujudkan tujuan organisasi,Penyalur aspirasi masyarakat,Pemberdayaan masyarakat,Pemenuhan pelayanan social

Partisipasi masyarakat untuk memelihara, menjaga, dan memperkuat persatuan dan kesatuan dan / atauPemelihara dan Pelestari norma, nilai, dan etika dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara

Untuk kodisi dan permasalahan ormas di daerah meliputi antara lain ‎Belum semua Ormas terakomodir keberadaannya di Pemerintah Daerah,Belum semua Pengurus Ormas memahami akan Hak, Kewajiban, Tujuan dan Fungsinya baik Ormas yang mempunyai lingkup AD / ART Nasional, Propinsi maupun Kabupaten / Kota,Masih adanya Ormas yang tidak jelas keberadaannya baik alamat, pengurus dan kegiatannya,Belum semua Ormas dalam kegiatannya bersifat Mandiri,Masih adanya Ormas yang bersifat Musiman,Belum seluruh Ormas dalam kegiatannya bersifat mandiri,Masih adanya Ormas yang dobel kepengurusannya,Rendahnya lintas Kordinasi Ormas yang ruang lingkupnya Nasional, Propinsi maupun Kabupaten/Kota.

Dimungkinkan adanya Pengurus Ormas yang berorientasi pada keuntungan semata,Belum seluruhnya ormas melaporkan kembali kepada pemda atas berakhirnya masa kepengurusan/pergantian kepengurusan atau pindah alamat serta adanya Ormas yang melakukan kegiatan seakan-akan sebagai auditor akuntan publik dan adanya Ormas yang dalam kegiatannya bertentangan dengan nilai-nilai Pancasila dan Undang-Undang 1945

Harapan dari pemerintah daerah dengan keberdaan  ormas sebagai berikut Sebagai bagian masyarakat hendaknya sukarela mengambangkan kreatifitasnya bukan saja bagi Pengurus dan anggotanya tetapi masyarakat, Ormas sebagai salah satu partner pemerintah di semua tingkatan hendaknya terbentuk sinergritas dalam rangka meningkatkan kesejahteraan masyarakat,Perlu adanya kepatuhan akan kewajiban sebagaimana diatur dalam ketentuan perundang-undangan, Senantiasa menjunjung tinggi dan pengamalan nilai-nilai Pancasila dan Undang-Undang Dasar 1945 mengembangkan nilai Persatuan berwawasam kebangsaan,Ormas mampu mengembangkan inovasi-inovasi baru dalam rangka meningkatkan kesejahteraan anggota dan masyarakat serta memelihara kearifan local, Menumbuhkembangkan jiwa Nasionalisme diera globalisasi dan majunya ilmu Pengetahuan dan Teknologi serta ikut memantapkan stabilitas social politik, ekonomi dan keamanan di daerah.(Pendim Tegal)

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "DANDIM 0712/TEGAL, PEMBINAAN DAN PEMBERDAYAAN ORGANISASI MASYARAKAT DAERAH DALAM RANGKA PENGAWASAN DAN KEAMANAN JELANG PILKADA DAN PILGUB DI KAB.TEGAL"

Posting Komentar