Hankam

Hankam

Yonif 407/PK Gelar Laporan Korp Pindah Satuan




Tegal. Radardesa.com.  Mengingat pentingnya pelaksanaan tugas prajurit dalam suatu organisasi baik di Satpur dan Satbanpur maupun Satkowil, hari ini Yonif 407/PK menggelar acara Laporan Korp Pindah Satuan di Aula Kapten Damhuri Amir. Pada kesempatan ini Satuan Yonif 407/PK melepas 22 prajuritnya yang berpangkat Kopral Satu, Sabtu (28/04).

Acara pelepasan anggota yang dipimpin langsung oleh Danyonif 407/PK Letkol Inf Enrico Setiyo Nugroho, S.Sos., M. Tr (Han) ini dihadiri oleh Wadan Yonif 407/PK Mayor Inf Anta Sihotang, Perwira Staf dan Para Danki beserta anggota. Selain itu hadir Ketua Persit KCK Ranting 4 Yonif 407 beserta pengurus dan anggota. 


Dalam sambutannya Danyonif 407/PK Mewakili keluarga besar Padmakusuma menyampaikan, apresiasi, rasa hormat dan bangga serta terimakasih kepada prajurit yang pindah satuan. Selain itu memberikan penghargaan atas segala pengabdian, dedikasi, segala tenaga dan pikiran yang telah disumbangkan dan diberikan selama berdinas di Yonif 407/PK. Selaku pembina Persit KCK Ranting 4 Yonif 407 mengucapakan terimakasih dan penghargaan yang tinggi kepada ibu-ibu Persit yang telah setia mendampingi suaminya selama bertugas di Yonif 407/PK.


"Saya berharap kepada Petarung Padmakusuma yang pindah satuan, segala sesuatu yang baik dan positif yang didapat dari satuan Yonif 407/PK ini agar dikembangkan di satuan baru. Sedangkan hal-hal yang kurang baik agar tetap disimpan sebagai suatu bentuk koreksi demi kebaikan tugas dimasa mendatang. Di tempat tugas yang baru segeralah menyesuaiakan diri terhadap lingkungan, pelajarilah tugas dan tanggung jawab yang akan diemban. Saya berpesan agar tetap menjaga nama baik dan kehormatan satuan Yonif 407/PK dimanapun berada," ungkap Danyonif 407/PK.

"Atas nama prajurit Petarung Padmakusuma mengucapkan selamat jalan dan selamat bertugas di tempat yang baru, semoga Tuhan YME senantiasa melimpahkan rahmat, taufik dan hidayah-hidayahNya kepada kita sekalian dalam mengemban tugas sehingga mampu memberikan yang terbaik kepada bangsa dan negara," pungkas Danyonif 407/PK. (Dasuki)

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Yonif 407/PK Gelar Laporan Korp Pindah Satuan "

Posting Komentar