Hankam

Hankam

DPC Partai Gerindra Kab Tegal Gelar Silaturahmi


Slawi. Radardesa.com. Dewan Pimpinan Cabang Partai Gerakan Indonesia Raya (DPC Partai Gerindra ) Kabupaten Tegal Sabtu (14/9) menggelar silaturahmi dengan calon DPR RI Dapil IX nomor urut 2 Sudirman Said. Acara yang berlangsung di aula gedung PMI Slawi sekaligus menjadi ajang konsolidasi pemenangan Pemilu  dan Pilpres 2019. Acara diawali dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya, dilanjutkan Mars Partai Gerindra dan doa pembuka yang dipimpin ulama setempat.

Dalam kesempatan itu hadir sekretaris DPD Partai Gerindra Jawa Tengah Sriyanto Saputro, ketua DPC H. Fatch udin Rosyidi caleg DPR RI Dapil IX nomor urut 2 Sudirman Said. Dari jajaran partai hadir pengurus DPC, para KSB PAC se Kabupaten Tegal, Caleg Provinsi Dapil IX dan para Caleg DPRD Kab. Tegal.

Ketua DPC Partai Gerindra H. Fatchudin Rosyidi dalam sambutannya mengatakan sosok Sudirman Said memiliki potensi luar biasa, pemikirannya masih dibutuhkan bangsa ini. “ Beliau ini pernah menjadi menteri ESDM, direktur Pindad, berkiprah disejumlah lembaga publik dan menduduki sejumlah jabatan penting lainnya.
Mendasari hal tersebut beliau diminta oleh partai untuk maju menjadi wakil rakyat dari Dapil IX dengan nomor urut 2” ujar H. Fatchudin Rosyidi

Sudirman Said menurutnya tidak hanya sebagai Caleg namun juga tim sukses pemenangan pasangan calon presiden Prabowo Subiyanto – Sandiaga Uno untuk wilayah Jawa Tengah. Melihat tugas berat yang di embannya, sebagai ketua DPC Fatchudin  berharap seluruh jajaran partai, kader dan para Caleg untuk turut membantu demi sukses dalam mendulang suara Pileg maupun Pilpres.

Dalam kesempatan yang sama H. Fatchudin juga mengajak semua Caleg Gerindra harus sudah mulai mengkampanyekan dari lewat berbagai media. “ Caleg harus sudah mulai memperkenalkan diri dari mulai asal partai, Dapil, nama diri dan nomor urut pada masyarakat secara luas” pinta ketua DPC Gerindra.

Lebih lanjut ia, berharap pada jajaran PAC terutama Ketua, Sekretaris dan Bendahara (KSB) harus sudah menyiapkan saksi di setiap TPS pada desa binaannya masing- masing. Harus ada bagi tugas untuk setiap pengurus PAC pada desa binaanya masing - masing.

Sementara Caleg DPR RI Dapil IX nomor urut 2 Sudirman Said yang juga tim pemenangan calon pasangan calon presiden Prabowo Subiyanto – Sandiaga Uno dalam sambutannya mengatakan perolehan suara yang dapatnya ketika Pilgub bisa menjadi modal awal bagi Pilpres kedepan. “ Kami mengajak para Kader,  pengurus, Caleg untuk secara bersama berjuang membesarkan partai. Bila semangat ini terbangun dengan baik perolehan kursi legislatif dan sukses pasangan Capres Cawapres yang kita harapkan bisa terwujud” ujar mantan menteri ESDM   (Dasuki)
   

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "DPC Partai Gerindra Kab Tegal Gelar Silaturahmi "

Posting Komentar