Hankam

Hankam

Buka Puasa Bersama Saka Wira Kartika Koramil 16 Larangan

Brebes, Radardesa.com - Anggota Pramuka Saka Wira Kartika dibawah binaan Koramil 16/Larangan Kodim 0713/Brebes menggelar acara buka puasa bersama dengan keluarga besar Koramil, acara yang diadakan di Makoramil tersebut diikuti oleh seluruh jajaran anggota Saka Wira Kartika yang ada di wilayah Kecamatan Larangan, Sabtu (11/5/2019).
Sebelum acara buka puasa bersama tersebut didahului dengan tausiah sampai waktu Adzan magrib tiba, selanjutnya dirangkai dengan buka puasa bersama yang dilanjutkan dengan sholat magrib berjamaah sampai dengan pelaksanaan sholat Isya yang dirangkai dengan sholat Taraweh di mushola Makoramil.
Didalam ceramahnya yang disampaikan oleh Pamong Saka Serka Sugiono menyampaikan makna ibadah puasa bagi umat manusia, bahwa puasa merupakan kewajiban yang harus dijalankan oleh setiap umat Muslim karena puasa adalah perintah dari Allah SWT, ujarnya.
“Artinya puasa adalah menahan dari segala hal yang dapat membatalkannya dari waktu fajar sampai matahari terbenam, dalam hal ini kita bisa memetik makna dari ibadah puasa agar dapat merasakan untuk menahan lapar satu hari penuh seperti apa yang telah dirasakan oleh fakir miskin yang sering menahan lapar ketika tidak ada makanan yang harus dikonsumsi, makanya diakhir bulan puasa kita juga diwajibkan untuk berzakat fitrah, terangnya.
Sementara Danramil 16/Larangan Kapten Inf Yatno juga menambahkan, bahwa kegiatan buka bersama dengan anggota pramuka Saka Wira kartika dan keluarga besar Koramil merupakan wujud untuk menggalang silaturrahmi bersama agar tercipta jalinan hubungan kekeluargaan yang lebih erat, tuturnya
Dengan kegiatan ini juga kita semua berharap akan lebih meningkatkan rasa Iman dan Taqwa kepada Allah SWT untuk senantiasa menjalankan apa yang menjadi perintah dan menjauhi segala laranganNya serta selalu berbuat baik terhadap sesama agar hidup kita menjadi lebih bermakna bagi orang lain, paparnya.
Kepada seluruh anggota Saka Wira Kartika Kapten Yatno berpesan, “terus berkarya ditengah-tengah masyarakat sehingga memberikan manfaat bagi lingkungan dan jadilah pelopor serta tauladan yang baik agar bernilai positif di mata masyarakat, harap Danramil. (Utsm)

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Buka Puasa Bersama Saka Wira Kartika Koramil 16 Larangan"

Posting Komentar