Hankam

Hankam

Melalui Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat, Polres Kota Tegal memberikan Rasa Aman Pada Perayaan Idul Fitri


Tegal - Bertempat di Halaman Mapolres Tegal Kota Jl. Pemuda No. 02 Kel. Tegalsari Kec. Tegal Barat Kota Tegal Kapolres Tegal Kota di dampingin Kepala Staf Kodim (Kasdim) 0712/Tegal menjadi pembina Apel Gelar Pasukan, Rabu (28/05/2019) 


Kegiatan Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Candi 2019 dengan tema "Melalui Apel Gelar Pasukan Kita Tingkatkan Sinergitas Polri dengan Instansi Terkait" di Wilayah Hukum Polres Tegal Kota bertindak sebagai Pembina Apel : Kapolres Tegal Kota : AKBP Siti Rondhijah, S.Si, Pimpinan Apel : Kasat Sabhara Polres Tegal Kota : AKP Nasoir, SH, dan Perwira Apel : Ka Bag Ops Polres Tegal Kota : Kompol Mandala Mugiharto yang diikuti kurang lebih 300 Orang

Kegiatan Apel dalam rangka Operasi Ketupat Candi tahun 2019 dihadiri oleh Kapolres Tegal Kota : AKBP Siti Rondhijah, S.Si, Kasdim 0712/Tegal : Mayor Inf Akhmad Aziz, Palaksa Lanal Tegal : Mayor Laut (P) Kadrawi, SH, Waka Polres Tegal Kota : Kompol Davis Busin Siswara, S.I.K, Danden Pomal Lanal Tegal : Kepten Laut  (PM) M. Atfal Setiyanto, Kasatpol PP Kota Tegal : Drs. Joko Syukur Bahrudin, Hakim Pengadilan Negeri Kota Tegal : Haklainul Dunggio, SH.MH, Dankima Yonif 407/PK : Lettu Inf Suprapto, Kadishub Kota Tegal : Herviyanto GWP, S.IP. M.Si, Kepala Dinas Kesehatan Kota Tegal : Dr.Sri Primawati Indraswari , Sp.KK, MM, MH.Kes

Dalam sambutan Kapolri yang di bacakan Kapolres Tegal Kota menyampaikan Operasi Ketupat Tahun 2019 akan diselenggarakan di seluruh 34 Polda dengan 11 Polda prioritas. Operasi akan melibatkan 160.335 personel gabungan, terdiri atas 93.589 personel Polri, 13.131 personel TNI, 18.906 personel Kementerian dan Dinas terkait, 11.720 personel Satpol PP, 6.913 Personel Pramuka, serta 16.076 personel organisasi per kemasyarakatan dan kepemudaan Akan digelar 2.448 Pos Pengamanan, 764 Pos Pelayanan, 174 Pos Terpadu, dan 12 lokasi check point sepeda motor, pada pusat aktivitas masyarakat, lokasi rawan gangguan kamtibmas serta lokasi rawan gangguan keamanan, keselamatan ketertiban, dan kelancaran lalu lintas. 

Polri didukung TNI dan seluruh pemargku kepentingan yang terlibat dalam Operasi Ketupat Tahun 2019, akan bekerja keras dan mengerahkan segenap sumber daya dalam pengamanan Ramadhan dan Idul Fitri tahun 2019 Berbagai upaya cipta kondisi menjelang Operasi Ketupat Tahun 2019 juga telah dilaksanakan dengan baik. Selain itu, berbagai infrastruktur pendukung juga telah dipersiapkan secara optimal oleh Pemerintah. Mulai dari Tol Trans Jawa dan To Trans Sumatra, berbagai bandara dan pelabuhan laut, serta jalan dan infrastruktur pendukung lainnya.

Sementara di tempat yang sama Kasdim 0712/Tegal Mayor Inf Akhmad Aziz mengatakan dalam apel gelar pasukan, kami dari TNI akan mendukung kegiatan-kegiatan yang di selenggarakan oleh kepolisian baik untuk mengecek kesiapan personil peralatan dan seluruh aspek operasi termasuk sinergisitas dan soliditas komponen penyelenggara
gelar pasukan ini yang diselenggarakan oleh Polri khususnya diwilayah hukum Polres Tegal Kota dengan maksud untuk menunjukkan sinergitas antara TNI –Polri  dalam kesiapan operasi kepada publik sehingga akan menumbuhkan ketenangan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat. (Nur)

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Melalui Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat, Polres Kota Tegal memberikan Rasa Aman Pada Perayaan Idul Fitri "

Posting Komentar