Hankam

Hankam

Jelang Lebaran Yonif 407/PK Lakukan Pemeriksaan Kendaraan


Tegal - Radardesa.com - Jelang Lebaran Idul Fitri 1440 H, Yonif 407/PK menggelar kegiatan pemeriksaan kendaraan Prajurit Petarung Padmakusuma. Pemeriksaan kendaraan meliputi kelengkapan surat-surat dan mengecekan fisik kendaraan, baik kendaraan roda dua (sepeda motor) maupun roda empat (mobil), Sabtu (01/06/2019).

Kegiatan pemeriksaan kendaraan yang diselenggarakan di Mako Yonif 407/PK tersebut dipimpin langsung oleh Pasi Intel Yonif 407/PK Lettu Inf Lettu Inf Rieki Marten didampingi oleh anggotanya dan Provost Kima Yonif 407/PK.

Dalam apel pengecekan, Pasi Intel Yonif 407/PK Lettu Inf Lettu Inf Rieki Marten menyampaikan bahwa kegiatan pemeriksaan kendaran untuk anggota Yonif 407/PK tersebut merupakan tindakan preventif (pencegahan), menghindari hal-hal yang tidak diinginkan dan dapat merugikan personel maupun materiil.

Adapun sasaran pemeriksaan kendarasn tersebut meliputi kelengkapan administrasi pribadi dan surat-surat kendaraan baik SIM, STNK maupun BPKB. Selain pemeriksaan administrasi, pemeriksaan ini juga meliputi fisik kendaraan antara lain pemakaian helm berstandar SNI, perlengkapan standar kendaraan seperti  lampu sein, spion, lampu rem dan knalpot.

Dari pemeriksaan tersebut, Pasi Intel Yonif 407/PK Lettu Inf Riki Martein menyampaikan bahwa hasil pemeriksaan pada kendaraan pribadi Prajurit Petarung Padmakusuma Yonif 407/PK tidak ditemukan pelanggaran baik yang bersifat ringan maupun berat. Sedangkan untuk kelengkapan administrasi pribadi dan (surat-surat) kendaraan pribadi secara keseluruhan sudah lengkap.

"Perlu dipahami oleh seluruh anggota Yonif 407/PK, bahwa pemeriksaan kendaraan ini bukanlah untuk mencari kesalahan dan kekurangan anggota, melainkan untuk mengingatkan akan pentingnya kelengkapan kendaraan, baik kelangkapan administrasi maupun kelengkapan fisik kendaraan tersebut. Dengan demikian dapat mencegah terjadinya suatu pelanggaran," begitu pungkasnya. ( Giat/Chaerul Azmi)

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Jelang Lebaran Yonif 407/PK Lakukan Pemeriksaan Kendaraan"

Posting Komentar