Hankam

Hankam

Prestasi Pembina Pramuka SMK Ma’arif NU 03 Larangan

Brebes, Radardesa.com – Raimuna Ranting 9 yang dilaksanakan (4-7/07/19) di lapangan Desa Dukuhturi, Kecamatan Ketanggungan, Kabupaten Brebes masih menyimpan kenangan di SMK Ma’arif NU 03 Larangan, bagaimana tidak, sedikitnya ada 8 kategori juara lomba disabet oleh sekolah tersebut yang dikomandoi oleh Slamet Riyadi,ST., MT. selaku Pembina pramuka di pangkalan Gudep yang berada di jalan  Raya rengaspendawa Km 7,5 Kecamatan Larangan, Brebes, Jawa Tengah. Sabtu (19/7/19).

Dari apa yang didapatkan melalui jerih payah dan semangat yang tinggi, anggota besutan lulusan S2 ini menyabet 8 kategori lomba diantaranya, Tergiat 1 kategori BWR Putra, Tergiat 2 kategori LCTP Putri, Tergiat 3 kategori LCTP Putra, Tergiat 2 kategori PBB Putra, Tergiat 2 kategori PBB Putri, Tergiat 2 Pionering 2 kategori Putra dan Tergiat kategori 3 pionering Putri.

“Semangat pantang menyerah adalah sikap dan sifat tim kami dalam meraih prestasi, kalah menang itu urusan nanti, yang penting berlatih berlatih dan berlatih sebelum berlomba” Tegas Pembina Slamet yang dikenal cinta dengan Kodim 0713/Brebes.

Anak didik Pramuka Penegak SMK Ma’arif NU 03 Larangan tidak usah diragukan lagi tentang mental dan fisiknya, sebab rutinitas latihan baik teori maupun praktek dilakukan secara rutin setiap hari JUm’at di pangkalan gudepnya. Tambah Slamet Riyadi.

Saat dihubungi melalui telepon, Pembina pramuka ini menjelaskan dengan detail prestasi dari sejak mengampu dalam kurun waktu 6 tahun ini mendapatkan berbagai juara baik tingkat kecamatan dan kabupaten, pada tahun 2013 juara tergiat 1 di Universitas Muhadi Setiabudi (UMUS) Brebes, 2014 juara 2 di Kecamatan Larangan juara umum Raimuna, 2016 Juara Umum acara Gladi Widya Ranting (GWR), 2016 juara umum di Kecamatan Paguyangan acara SAKOMA Brebes, 2017 juara mewakili kontingen Brebes DKC di bumi perkemahan Suniarsih Tegal, Juara 1 Cuk Gilder Penerbangan Pesawat Pake Kayu dan apresiasi dari pihak sekolah mendapatkan Beasiswa. (Utsm).

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Prestasi Pembina Pramuka SMK Ma’arif NU 03 Larangan"

Posting Komentar