Hankam

Hankam

Dandim 0712 Tegal Kunjungi Keluarga Anggota Yang Sakit Menahun

 


Tegal - Dandim 0712/Tegal Letkol Inf Suratman, SIP., MIP. bersama Ketua Persit KCK Cab XXII Ny. Uli Suratman mengunjungi keluarga anggota Kodim 0712/Tegal yang sedang sakit menahun. Jumat (22/09/2023)

Selain untuk mengetahui perkembangan kesehatan anggota, kunjungan yang dilakukan Dandim bersama Ketua Persit Cabang XXII Dim 0712/Tegal didampingi Kasdim Mayor Inf Nurohmat, S. Ag. dan Pasi Pers Kodim Kapten Arm Tarsono adalah sebagai bentuk perhatian pimpinan kepada anggotanya yang sedang sakit.

Kunjungan tersebut diharapkan dapat menambah semangat anggota dan keluarganya untuk tetap sabar, tegar dalam meraih kesembuhan.

Anggota Kodim 0712/Tegal dan keluarga sakit yang dikunjungi yakni Serda Abd. Hamid, istri Serka Suriswo (Ibu Desi), Serma Rusidi, istri Serma Rasbin (Ibu Wiwik), Kopka Buang, istri Serma Sartono (Ibu Tri Utami) dan Serma Aris.

"Kegiatan ini dilaksanakan guna menjalin hubungan silaturahmi dan kekeluargaan yang baik antara pimpinan dan anggota," kata Dandim.

Dalam kunjungannya itu, Dandim juga memberikan semangat dan motivasi kepada anggotanya yang sedang menderita sakit, agar mempunyai semangat untuk segera sembuh.

“Hal ini kami lakukan untuk mengetahui secara langsung terkait kondisi anggota yang sedang sakit serta memberikan motivasi supaya anggota yang sedang sakit mempunyai semangat untuk bisa segera sembuh,” ujarnya.

"Kegiatan ini juga untuk menjalin silaturahmi dan rasa kekeluargaan diantara keluarga besar Kodim 0712/Tegal, serta sebagai wujud perhatian pimpinan kepada anggotanya,” tambahnya

Dalam kesempatan tersebut, Dandim dan Ketua Persit Cabang XXII Dim Tegal juga memberikan bingkisan sebagai wujud tali asih kepada anggota yang sedang sakit. (pendimtegal)

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Dandim 0712 Tegal Kunjungi Keluarga Anggota Yang Sakit Menahun"

Posting Komentar