Hankam

Hankam

Satu Tiang Jembatan Gantung Di Dukuh Karangsari Sudah Berdiri

 


Tegal – Upaya mengatasai kesulitan rakyat yang dilakukan oleh Kodim 0712/Tegal, Korem 071/Wijayakusuma yang dicetuskan Oleh Dandim 0712/Tegal Letkol Inf Suratman, SIP., MIP mulai kelihatan progresnya, dengan bukti sudah berdirinya satu tiang pancang jembatan gantung yang berlokasi di Dukuh Karangsari Desa Wotgalih Kecamatan Jatinegara Kabupaten Tegal. Kamis (16/5/2024)

Komandan Kodim 0712/Tegal Letkol Inf Suratman yang bekerjasama dengan Pemerintah Daerah Kabupaten Tegal dan rekanan pengusaha terus berupaya dalam membantu masyarakat dalam keterisoliran sehingga masyarakat sepadan dan merasakan seperti daerah lainnya.

Sejak disurvey oleh Dandim beberapa bulan yang lalu, kini kondisi pembangunan Jembatan Gantung akan membentang kokoh menghubungkan Dukuh Karangsari Desa Wotgalih dan Dukuh Ciipero Desa Kedungjati Kecamatan Warureja.

Sebelum proses pembuatan jembatan, diawali dengan pembukaan akses jalan yang berjarak 3,5 km yang menghubungkan jembatan dengan Desa Kedungjati yang merupakan desa terdekat.

Alhamdulillah saat ini pemasangan tiang pancang jembatan sudah berdiri satu tiang dan dilanjutkan pemasangan tiang lainnya, ucap Dandim.

Pekerjaan ini sangat memakan waktu dan tenaga, namun dengan didukung oleh warga masyarakat Karangsari dan relawan, pekerjaan yang berat menjadi ringan”. Imbuhnya.

“Saya ucapkan terima kasih kepada Pemda, rekanan, relawan dan warga yang telah berjuang bercucuran keringat mendirikan tiang pancang, maka saya berpesan pada semuanya agar menjaga dan merawat jembatan ini dengan baik apabila sudah jadi kelak”, pungkas Dandim. (pendimtegal)

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Satu Tiang Jembatan Gantung Di Dukuh Karangsari Sudah Berdiri"

Posting Komentar