Dandim 0712/Tegal Berikan Pembekalan Bela Negara kepada CPNS Kabupaten Tegal
Kabupaten Tegal, - Komandan
Kodim 0712/Tegal, Letkol Inf Suratman, S.IP., M.IP, memberikan pembekalan Bela
Negara kepada Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kabupaten Tegal. Yang ikuti 294 orang CPNS, Kegiatan ini
berlangsung di Pendopo Kabupaten Tegal. Selasa (03/06/2025)
Dalam Paparannya, Dandim
0712/Tegal menyampaikan bahwa Bela Negara adalah sikap dan perilaku warga
negara yang dijiwai oleh kecintaan kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia
yang berdasarkan Pancasila dan UUD 1945 dalam menjamin kelangsungan hidup
bangsa dan negara.
"Sebagai aparatur sipil
negara, CPNS memiliki peran penting dalam menjaga keutuhan dan kedaulatan
negara. Oleh karena itu, pembekalan Bela Negara ini sangat penting untuk
meningkatkan kesadaran dan pemahaman CPNS tentang pentingnya Bela Negara,"
ujar Dandim.
Dandim juga menekankan bahwa
CPNS harus memiliki komitmen yang kuat untuk menjalankan tugas dan tanggung
jawabnya sebagai aparatur sipil negara. "Jadilah contoh yang baik bagi
masyarakat dan berperan aktif dalam menjaga keutuhan negara," tambahnya.
Kegiatan ini diharapkan
dapat meningkatkan komitmen dan kesadaran CPNS Kabupaten Tegal dalam
menjalankan tugas dan tanggung jawabnya sebagai aparatur sipil negara.
(Pendimtegal)
0 Response to "Dandim 0712/Tegal Berikan Pembekalan Bela Negara kepada CPNS Kabupaten Tegal"
Posting Komentar