Dorong Pertumbuhan Ekonomi Babinsa Sentani Gotong Royong Bangun Koperasi
Sentani
- Dalam rangka meningkatkan kesejahteraan masyarakat, Babinsa Koramil
1701-01/Sentani, Serka Sulis Astana bersama Sertu Abdul Azis, turut serta dalam
kegiatan gotong royong pembangunan Koperasi di Kampung Yahim, Kelurahan
Dobonsolo, Distrik Sentani, Kabupaten Jayapura. Kegiatan ini merupakan bentuk
sinergi antara TNI dengan warga setempat untuk mendorong perekonomian
masyarakat melalui wadah koperasi. Jum'at (6/6/2025).
Pembangunan
koperasi ini diharapkan dapat menjadi sarana pemberdayaan ekonomi warga,
memudahkan akses permodalan, serta meningkatkan produktivitas usaha mikro di
Kampung Yahim. Babinsa Serka Sulis Astana menyatakan bahwa keterlibatan Babinsa
dalam kegiatan ini merupakan wujud nyata kepedulian TNI terhadap kemajuan
masyarakat.
"Kami
hadir tidak hanya untuk menjaga keamanan, tetapi juga berkontribusi langsung
dalam pembangunan ekonomi. Koperasi ini nantinya dapat menjadi solusi bagi
masyarakat untuk mengembangkan usaha dan meningkatkan pendapatan,"
ujarnya.
Sementara itu, Sertu Abdul Azis
menambahkan bahwa semangat gotong royong yang ditunjukkan warga Kampung Yahim
patut diapresiasi.
Semangat gotong royong sangat penting
untuk dipertahankan dan dikembangkan di tengah masyarakat.
"Kerja sama seperti ini
memperkuat hubungan antara TNI dan masyarakat. Kami berharap koperasi ini dapat
mendorong pertumbuhan ekonomi lokal dengan memperluas jaringan usaha,
menciptakan lapangan kerja, dan meningkatkan pendapatan masyarakat," tuturnya.
Kegiatan ini mendapat apresiasi dari
warga masyarakat setempat, Bapak Yosep menyambut baik partisipasi Babinsa dalam
mendukung pembangunan ekonomi. Ke depan, diharapkan adanya pendampingan
berkelanjutan agar koperasi dapat dikelola secara baik dan berkelanjutan.
"Kami mewakil warga masyarakat
Kampung Yahim mengucapkan terima kasih kepada Babinsa Koramil 1701-01/Sentani,
semoga pembagunan koprasi ini dapat meningkatkan kesejahteraan, mengurangi
kemiskinan, membuka lapangan kerja, dan mendukung pembangunan ekonomi
lokal," ucapnya.
Dengan adanya pembangunan koperasi
ini, diharapkan perekonomian warga Kampung Yahim semakin berkembang, sekaligus
mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat dalam semangat kebersamaan,
tutupnya. (Redaksi Papua)
0 Response to "Dorong Pertumbuhan Ekonomi Babinsa Sentani Gotong Royong Bangun Koperasi"
Posting Komentar