Hankam

Hankam

ASRORI “Berdayakan Masyarakat Mandiri Dan Kreatif”




radardesa.slawi.Desa Jatimulya salah satu Desa yang berada di kecamatan lebaksiu kabupaten Tegal,sebagian penduduknya rata rata kaum pria nya hidup sebagai perantau di daerah orang lain,sementara kaum wanita tinggal bersama sama anak di desa.

Kehidupan inilah yang menjadikan kepala desa Jatimulya  berpikir keras guna membantu perekonomian masyarakatnya khususnya kaum wanita yang ditinggal merantau oleh suaminya, Asrori pensiunan pegawai negeri sipil asal departemen pendidikan dan kebudayaan yang saat ini berganti nama menjadi Dinas pendidikan dan Olah raga (Dikpora) dengan jabatan terakhir sebagai pengawas sekolah tersebut tergugah untuk menjadi seorang kepala desa di wilayahnya guna mewujudkan harapannya

“untuk memberdayakan kaum perempuan di wilayahnya pihak pemerintahan desa menyediakan ruang berukuran 3 x 4 m3 disamping balai desa untuk dipergunakan sebagai tempat untuk wirausaha konveksi skala kecil, tak hanya ruang guna mendukung telah kami siapkan 10 unit mesin jahit, instruktur jahit serta bahan dan perlengkapan konveksi lainnya,sementara untuk order jahitan pemerintahan desa telah bekerja sama dengan instansi lain untuk saat ini sekitar 12 orang kaum ibu telah bergabung dalam kegiatan tersebut”,ungkapnya.

Program Masyarakat mandiri dan kreatif merupakan salah satu program unggulannya disamping program lain,bahkan rencananya guna memperbaiki perekonomian masyarakat persis depan balai desa akan dibangun toko desa serta aula pertemuan.

Ia Menambahkan ,keinginannya menjadikan masyarakat kreatif sudah muncul sebelum menjadi kepala desa,dan berharap kelak selesai mengemban tugas sebagai kepala desa  selama 6 tahun ada kenangan yang bermanfaat bagi masyarakat banyak serta berharap Nantinya Desa Jatimulya bisa menjadi barometer desa lain dalam memberdayakan dan mensejahterakan masyarakat dengan kreatif,tuturnya.(cahyo)












jatimulya







Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "ASRORI “Berdayakan Masyarakat Mandiri Dan Kreatif”"

Posting Komentar