Hankam

Hankam

BABINSA SUKSESKAN PROGRAM JAMBANISASI BAGI MASYARAKAT

Tegal - Koramil 20/Bojong memberikan bantuan kepada masyarakat Desa Karangmulya Kec. Bojong dalam bentuk jambanisasi kepada 15 Kepala keluarga pada hari Selasa tanggal 19 September 2017.

Danramil 20/Bojong Kapten Inf Fathurrohman mengatakan Program jambanisasi Koramil 20/Bojong ini semata mata guna membantu masyarakat yang sedang kesulitan dan membantu pemerintah daerah atau Desa untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui pembangunan sarana dan prasarana. Agar masyarakat dapat hidup sehat, bersih, aman dan nyaman.”Jelasnya

Dalam bantuan jambanisasi juga diberikan bantuan material pendukung serta pengerjaannya juga dibantu personil Anggota Koramil 20/Bojong. Dari salah seorang yang mendapat bantuan jambanisasi Bp. Kadiman sangat merasa senang dapat bantuan jambanisasi ini  karena saat akan buang hajat selama ini keluarganya harus pergi ke sungai di belakang rumah yang jarak dari rumah kurang lebih 75 meter.

Semoga dengan adanya bantuan jambanisasi ini dapat bermanfaat bagi masyarakat sehingga kesehatan di Desa Karangmulya bisa terbina dan terawat dengan baik kata Dan Ramil 20/Bojong di sela sela perbincangan dengan masyaraka”Harap Kapten Inf Fathurrohman

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "BABINSA SUKSESKAN PROGRAM JAMBANISASI BAGI MASYARAKAT"

Posting Komentar