Hankam

Hankam

Danramil 14/Slawi Berikan Penekanan Dan Pengecekan Personel Pada Apel Pagi

Slawi - Anggota Koramil 14/Slawi Kodim 0712/Tegal melaksanakan apel pagi diambil Peltu Bundi mewakili Danramil Kapten Inf Shokib Setiyadi di Koramil, Rabu, (16/09/2020) pukul 07:00 wib s.d. selesai.


Peltu Bundi menegaskan kegiatan apel pagi ini merupakan rutinitas dan wajib dilaksanakan oleh seluruh prajurit TNI dengan tujuan pengecekan personel dan pada kesempatan apel pagi ini,Bamin Komsos juga menyampaikan kepada seluruh anggota tentang perkembangan situasi Bangsit di wilayah Slawi yang menjadi binaan Koramil 14/Slawi.

 

"Para Babinsa agar lebih dekat lagi ke masyarakat di wilayah masing -masing sehingga apabila ada kejadian minimal jaring sudah memberi informasi secara cepat, itu termasuk wujud kedekatan TNI dengan masyarakat."ujarnya.

 

"Berkaitan dengan Pandemi Covid-19, agar Babinsa aktif memantau dan selalu memberikan himbauan kepada warga yang banyak berkerumun terutama tempat pasar, Taman Rakyat Slawi Ayu(Trasa) dan tempat seputar Monumen GBN di wilayah Kecamatan Slawi Kabupaten Tegal."tuturnya.

 

Sementara itu, Danramil 14/Slawi juga menegaskan bahwa himbauan kepada Warga wajib disampaikan seperti menggunakan masker, cuci tangan dan jaga jarak apabila berada ditempat keramaian sesuai protokol kesehatan agar terhindar dari penyebaran virus 19.”ungkap Kapten Inf Shokib

 

Lebih lanjut Danramil juga mengatakan diharapkan dengan adanya Inpres No. 06 Tahun 2020 dan Peraturan Bupati (Perbup) No.35 Tahun 2020 Warga masyarakat akan semakin sadar untuk menggunakan masker dalam setiap melaksanakan aktivitas diluar rumah guna mencegah penyebaran virus Covid 19.

 

Selesai kegiatan apel pagi di Koramil 14/Slawi  seluruh anggota (Babinsa) melaksanakan pendampingan dan pemantauan diwilayah binaan masing-masing.(Ast)

 

 

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Danramil 14/Slawi Berikan Penekanan Dan Pengecekan Personel Pada Apel Pagi"

Posting Komentar