Berikan materi LDK di SMP N 2 Talang, Danramil sampaikan PPBN dan Wasbang
Talang
– SMP N 2 Talang menyelenggarakan Latihan Dasar Kepemimpinan (LDK) kepada siswa
siswinya yang salah satu materinya
diberikan oleh Danramil dan anggota Koramil 08/Talang yang menyampaikan materi
PPBN dan Wasbang, Kamis (19/12)
Pendidikan
Pendahuluan Bela Negara (PPBN) dan Wawasan Kebangsaan (Wasbang) yang diberikan
pada Latihan Dasar Kepemimpinan (LDK) salah satunya dimaksudkan untuk
menanamkan sikap disiplin dan menumbukan jiwa nasionalisme dikalangan pelajar.
Kegiatan
yang diikuti oleh 75 siswa-siswi SMPN 2 Talang tersebut dimaksudkan agar para
siswa memiliki pengetahuan dasar tentang bela negara untuk menumbuhkan sikap
disiplin dilingkungan sekolah serta wawasan kebangsaan.
Danramil
08/Talang mengatakan bahwa selain materi teori di kelas juga diberikan materi
praktek dilapangan salah satunya diberikan materi Peraturan Baris Berbaris
(PBB) dan juga tata upacara bendera.
“Setelah
mengikuti latihan PBB ini diharapan siswa dapat lebih berdisiplin dan menjadi
siswa yang berkarakter kuat sehingga dapat menunjang semangat dalam belajar
untuk meraih cita-cita. Siswa yang melaksanakan latihan PBB ini oleh pihak
sekolah juga diharapkan dapat menjadi contoh dan kader bagi siswa lainnya yang
tidak melaksanakan pelatihan PBB ini”, ucap Danramil.
Kepala
SMPN 2 Talang Drs. Supandi pada kesempatan tersebut mengucapkan banyak terima
kasih kepada pihak Koramil 08/Talang yang bersedia dan meluangkan waktunya
melatihkan kegiatan PBB ini kepada siswa di sekolahnya. Dia mengharapkan anak
didiknya akan mempunyai kelebihan dibidang kegiatan PBB sehingga jika nanti ada
perlombaan siswa yang dilatih akan siap untuk tampil membawa nama baik
almamater SMPN 2 Talang. (ats)
0 Response to "Berikan materi LDK di SMP N 2 Talang, Danramil sampaikan PPBN dan Wasbang"
Posting Komentar