Hankam

Hankam

Patroli Sinergitas Koramil dan Polsek Pangkah di daerah rawan Longsor


Pangkah – Koramil 11/Pangkah bersama Polsek Pangkah melaksanakan Patroli bersama untuk mengecek desa yang terkena dampak tanah amblas di desa Dermasuci Kecamatan Pangkah Kabup[aten Tegal, pengecekan tanah amblas di pimpin langsung oleh Danramil 11/Pangkah Kapten Inf Radiyono dan Kapolsek Pangkah Kompol Edi Riyanto beserta anggota babinsa dan Bhabinkamtibmas desa Dermasuci.Rabu(22/1)

Pengecekan ke TKP RW 04 RT 01 di Jln  Ds Dermasuci penghubung Jln RW 05 yang amblas karena  Kikisan Air hujan kl amblas  P 10 M kedalaman 1 M  sudah dikerjakan kerjabakti warga setempat jalan masih bisa dilewati roda 2 dan roda 4. 

"Sebagai kesiapsiagaan personel Koramil dan Polsek agar tetap siaga terhadap situasi musim penghujan. Kegiatan pemantauan daerah rawan longsor dan bencana selalu kami lakukan, dengan tujuan apabila terjadi bencana cepat dalam penanganan,"jelas Kapten Inf Radiyono

Hal yang sama juga di sampaikan oleh Kompol Edi Riyanto. Ia mengatalan, disamping melihat langsung kondisi di lapangan juga sebagai wujud kebersamaan sinergitas TNI dan Polri dalam tugas keseharian.”ucapnya.

"Inilah sinergitas yang sudah terjalin dengan baik antar kedua lembaga. Komonikasi dan koordinasi selalu kami bangun dengan lembaga pemerintah dan masyarakat. Diharapkan masyarakat cepat menginformasikan bila terjadi bencana, pemantauan selalu di laksanakan oleh Babinsa dan Bhabinkamtibmas sebagai petugas di lapangan," Tambah Danramil.(Ast)

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Patroli Sinergitas Koramil dan Polsek Pangkah di daerah rawan Longsor"

Posting Komentar