Hankam

Hankam

Menyambut Hut RI Ke 78 Babinsa Koramil Demta Himbau Masyarakat Pasang Bendera Merah Putih

 


Sentani - Menjelang HUT Kemerdekaan RI ke 78, Babinsa Koramil 1701-12/Demta Serka Kelliopas gencar melaksanakan Komsos bersama bapak Yosafat Sodomeru (Toko Masyarakat) kampung Muris Besar, Distrik Demta, Kab Jayapura. Sabtu (22/07/2023).

Sebagai aparat kewilayahan Babinsa selalu menjaga hubungan baik dengan warga masyarakat diwilayah binaan. Dengan cara silaturahmi bersama warga masyarakat guna terciptanya Kemanunggalan TNI dengan rakyat.

Sambil duduk di para-para Babinsa Koramil 1701-12/Demta, Serka Kelliopas menyampaikan kepada bapak Yosafat Sodomeru "sebagai tokoh masyarakat harus bisa menjadi panutan bagi masyarakat yang lain. Selain itu kiranya dapat membantu kami sebagai aparat kewilayahan guna menjaga keamanan dan ketertiban dikampung Muris Besar demi terwujudnya kampung yang aman, damai dan sejahtera," tegas Babinsa Kelliopas.

Menurut Babinsa melakukan komunikasi sosial secara rutin bersama warga mayarakat binaan akan tercipta keakraban dan kebersamaan. Selain itu juga sebagai cermin kemanunggalan TNI dengan rakyat khususnya Babinsa di wilayah binaan.

Dengan melakukan komunikasi sosial Babinsa akan mengetahui kondisi permasalahan yang ada di wilayah binaannya. Sehingga jika ada permasalahan dapat diatasi dan diselesaikan dengan cepat. Tidak lupa Babinsa juga menghimbau kepada seluruh warga masyarakat kampung Muris Besar pada tanggal 1 Agutus 2023 supaya serentak memasang bendera merah putih didepan rumah masing-masing guna menyambut HUT Kemerdekaan RI ke 78.

Bapak Yousafat Soudumeru (tokoh masyarakat) menyampaikan bahwa pada intinya "kami di sini sangat senang dengan adanya Babinsa yang selalu rutin ke kampung. Kami selaku tokoh masyarakat dikampung akan selalu membantu aparat keamanan demi terciptanya kampung yang aman, damai dan sejahtera," ungkapnya.

Kami juga akan mengajak warga masyarakat kampung Muris Besar untuk sama-sama memasang bendera merah putih pada tanggal 1 Agustus didepan rumah masing-masing. Semoga apa yang kita lakukan saat ini menjadi suri tauladan bagi anak cucu kita nantinya. (Redaksi Papua)


Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Menyambut Hut RI Ke 78 Babinsa Koramil Demta Himbau Masyarakat Pasang Bendera Merah Putih "

Posting Komentar