Hankam

Hankam

Kegiatan Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid 19 Di Pasar Trayeman


Slawi – Untuk mengawali pelaksanaan kegiatan sosialisasi dan edukasi dalam rangka pencegahan penyebaran Covid 19 di Pasar Trayeman Slawi, diadakan apel bersama yang dipimpin oleh Danramil 14/Slawi Kapten Inf Shokib Setyadi, Minggu (17/05)

Apel yang bertujuan untuk mengecek kesiapan personil maupun material dan tugas-tugas yang akan dilaksanakan tersebut kemudian dilanjutkan dengan kegiatan sosialisasi dan edukasi serta penertiban Pasar Trayeman Kabupaten Tegal.

Dalam himbauan tersebut disampaikan antara lain kepada masyarakat diwajibkan memakai masker ketika keluar rumah terlebih saat berada di keramaian seperti di pasar dan tetap menjaga jarak (physical distancing) dalam proses jual beli di pasar serta budayakan antri sesuai tempat yang telah di tentukan.

Dan yang tidak kalah pentingnya yaitu selalu mencuci tangan dengan sabun saat keluar masuk pasar pada tempat-tempat yang telah disiapkan sedangkan bagi para penjual barang harus menempati posisi yang sudah disiapkan oleh pihak UPTD Pasar Trayeman.

Dikatakan oleh Danramil, pihaknya akan terus melaksanakan kegiatan seperti ini. “ Kami bersama dengan instansi lain akan saling bahu membahu untuk bersama-sama menumbuhkan kesadaran masyarakat dalam mencegah penyebaran Covid 19 salah satunya dengan melaksanakan kegiatan seperti ini dengan memberikan himbauan kepada masyarakat”, terangnya. (ats)


Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Kegiatan Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid 19 Di Pasar Trayeman"

Posting Komentar