Hankam

Hankam

Dandim 0712/Tegal mengikuti Rakor Evaluasi Sosialisasi Pilkades Tahap II Kab. Tegal

Tegal - Bertempat di RM DJI-TOE Jl. Raya II Singkil Ds. Pesarean Kec. Adiwerna, Dandim 0712/Tegal Letkol Inf. Richard Arnold Yeheskiel SE, MM. mengikuti Rakor Evaluasi Sosialisasi Pilkades Tahap II Kab. Tegal yang di pimpin oleh Sekda dr. Joko Widodo Mulyono M.Kes, MM. Selasa (30/10)

Dalam sambutannya Sekda Kab. Tegal menyampaikan ucapan terima kasih kepada jajaran forkompinda yang telah hadir dalam acara tersebut. Disampaikan juga bahwa Pilkades serentak merupakan amanah rakyat yang diselenggarakan oleh Pemkab Tegal, adapun penyelenggaraan Pilkades Tahap I tahun 2017 diikuti oleh 116 desa, dan Tahap II Th. 2018 akan diikuti oleh 116 Desa dan dan Pilkades Tahap III akan dilaksanakan tahun 2019 dan diikuti oleh 48 Desa.
“Mendasari masih adanya persoalan pd pilkades tahap I Th. 2018, maka pemkab tegal mengeluarkan Perbup Nomor 27 th.  2017. dan Kegiatan sosialisasi telah dilaksanakan  dari tingkat desa hingga tingkat kecamatan meliputi pemasangan banner, brosur dan sosialisasi lewat media”, jelas Sekda.
Rakor tersebut mendapatkan kesimpulan antara lain bahwa pembentukan tim pengawas semacam Bawaslu akan dikoordinasikan dengan Pemprov Jateng jika memang disetujui akan segera dibentuk. Kedua, test akademik Calon Kades di kantor Dispermades sedang pengawasan dari pihak panitia masing-masing tingkat desa. Ketiga, untuk ujian akademik akan dibuat 3 jenis soal dan masing-masing soal akan dibuat 50 pertanyaan CP. Keempat, transportasi untuk para pemilih akan dikoordinir oleh panitia pemilihan tingkat desa untuk meminimalisir adanya pelanggaran. Yang terakhir, jika ada calon Kades terpilih dan sudah dilantik, tetapi melakukan unsur pidana money politik pada saat pelaksanaan pilkades dan sudah mempunyai keputusan hukum tetap maka Bupati wajib memberhentikan Kades terpilih maksimal 14 hari sejak dikeluarkan ketetapan hukum tersebut. (pendim tegal)

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Dandim 0712/Tegal mengikuti Rakor Evaluasi Sosialisasi Pilkades Tahap II Kab. Tegal"

Posting Komentar