Hankam

Hankam

Guna meningkatkan pengetahuan tentang Pemilu, Babinsa Koramil 01/TB mengikuti sosialisasi Pemilu 2019

Tegal - Babinsa Kelurahan Muarareja Koramil 01/Tegal Barat Sertu Aminurhadi dan Serda warji mengikuti sekaligus mengamankan kegiatan sosialisasi Pemilu tahun 2019 di Pendopo Kelurahan Muarareja Jl.Brawijaya Kec.Tegal Barat Kota Tegal. Senin (10/12)

Untuk meningkatkan pengetahuan sebagai Babinsa tentang Pemilu bulan April tahun 2019 sehingga pada saat pelaksanaan Babinsa mengetahui tahapan demi tahapan yang disampaikan oleh KPU Kota Tegal Thomas Budiono.
Disampaikan oleh ketua KPU Kota Tegal bahwa dalam rangka akan dilaksanakannya Tahapan Pemilu Tahun 2019, Komisi Pemilihan Umum Kota Tegal melaksanakan kegiatan Sosialisasi Penyelenggaraan Pemilihan Umum Tahun 2019. “Dalam rangka mensukseskan pemilihan umum tahun 2019 diperlukan pemahaman yang sama tentang aturan yang baru”, ucapnya.
Dia juga berharap koordinasi yang baik antara penyelenggara, peserta pemilu, pemerintah daerah diharapkan terus terjaga. Selain itu dia juga menjelaskan tentang Partai yang diundang dalam acara tersebut adalah berdasarkan data dari kesbangpol Kota Tegal. Dijelaskan juga bahwa jika pemilih belum memiliki KTP elektronik bisa menggunakan surat keterangan yang dikeluarkan oleh disdukcapil KotaTegal. (pendim tegal)

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Guna meningkatkan pengetahuan tentang Pemilu, Babinsa Koramil 01/TB mengikuti sosialisasi Pemilu 2019"

Posting Komentar